Quote:
Original Posted By
adisakti ►kalau tentang kefir bening gan ??
pada tahu??? sudah dilakukan penelitian gan

SUSU KEFIR BENING :
Susu Kefir Bening adalah minuman berkhasiat yang diolah dari hasil susu nonfat/berkalsium tinggi yang telah difermentasikan , yang kaya akan kandungan (per 227 gram):
-Kalsium 300 mg
-Karbohidrat 8 mg
-Energi 160 kal
- Protein 14 gr
-Lemak 3 gram
-Natrium 90 mg
-Vit A 5000 I/U
-Vit D 100 I/U
Disamping itu kefir bening berbeda dengan yoghurt (yang hanya mempunyai sedikit bakteri).
Di mana kandungan bakteri pada kefir bening sbb.:
- Lactobacilus
- Acidophillus
- Lb Kefiri
- Lb Kefirgranum
- Lb parakefir
- Lb delbruckii subsp
- Bulgaricus
- Lb fructiuorans
- Lb kefiranufaciens
- Lactococci
- Streptococcus
- Leuconostoc
- Acetobacter
Minuman susu kefir bening ini mempunyai daya tahan selama kurang lebih 7 hari di lemari es (setelah proses fermentasi selesai). Semakin hari akan lebih terasa alkohol dan asam (rasa tape). Akan tetapi kita tidak perlu khawatir akan kelayakan minuman ini , karena minuman ini tanpa pengawet (= sudah ada asam laktat yang menjadi pengawetnya). Dan juga buat penderita sakit maag, tidak perlu takut nantinya akan bertambah sakit maagnya, malah dengan susu kefir ini sakit maag akan terobati (baik yang kronis maupun yang ringan).
Sebaiknya minuman ini diminum layaknya seperti layaknya kita minum air putih. Minimal untuk pemeliharaan (untuk orang sehat) 1 x sehari 1 gelas ( = 200ml ). Dan untuk treatment sebaiknya diminum 3 x sehari segelas @ 200 ml, pagi sewaktu habis bangun tidur, siang pkl 11.00 sebelum makan siang dan sore hari sebelium makan atau pada saat malam sebelum tidur.
Mungkin bagi mereka yang peka terhadap susu ataupun bagi mereka yang sakit, akan mengalami proses detok, yakni bisa sempat BAB sekali sampai dua kali dalam sehari (hanya tempo 1 hari saja).
Serta bila sedang sakit dan sedang menjalani treatment dari dokter diberikan obat farmasi, agar diberikan jedah atau selang 2 jam, antara minum susu kefir bening dan obat farmasi. Apalagi bila obat itu sejenis antibiotic, maka bila bersamaan minum kefir akan menjadi netral.
Susu Kefir bening mempunyai manfaat sebagai detoks, memperbaharui/merevitalisasi sel-sel, memperbaiki system/metabolisme tubuh, memperbaiki tingkat kekebalan tubuh (imun), dan membuang bakteri yang jahat (sebaliknya kefir akan memberikan bakteri yang baik di dalam usus dan lambung).
Dan ternyata susu kefir bening itu mempunyai banyak manfaat, baik untuk pemeliharaan dan penyembuhkan berbagai penyakit seperti penyakit :
- Diabetes -Hipertensi-demam berdarah
- Asam Uratà rheumatic/Pegal2 rasa capek/encok
- Menghambat sel kanker
- Memperbaiki fungsi ginjal
- Rasa lelah/cepat cape
- Alergi kulit/ashma kronis/bronchitis
- Membuat badan lebih imun terhadap gejala flue
- Diare/sakit maag karena asam laktat sangat diperlukan buat lambung
- Bersifat detox
- Meningkatkan daya tahan tubuh
- Mengurangi resiko sariawan/panas dalam
- Menekan kadar kolesterol dan lemak jahat
- Mencegah kepikunan dini
- Menjaga kesehatan paru2
- Meredakan insommia/vertigo
- Mengoptimalkan kerja liver/hati
- Meningkatkan kualitas sperma
- Meringankan wasir/ambeien
- Menjaga usus dari sel kanker
- Mencegah kanker prostat
- Baik dalam proses penyembuhan/recovery dari narkoba/pasca operasi/peminum alcohol